Holla! Gimana kabar wajahmu? Mungkin ada diantara kamu yang punya kondisi wajah sepertiku, tipe oily super + sensitif + jerawat?
Aku akan menjelaskannya secara lengkap apa yang kugunakan di blog aku ini, yang juga *mungkin akan jadi tulisan terpanjangku di tahun ini!? Hahahaha
Setelah beberapa tahun aku melakukan ini itu untuk menyembuhkan jerawat di wajahku, sebenarnya kondisi wajahku sudah membaik saat memakai SOMAN yaitu obat herbal berupa liquid dari macam - macam ekstrak dan buah - buahan ini. Tapi karena harganya yang lumayan mahal buatku terpaksa aku berhenti memakainya. π’
Setelah beberapa waktu berlalu akhirnya pertengahan Desember 2016 lalu aku diberi kesempatan oleh teman dekatku Salma kuntuk mereview salah 1 produk yang sedang dia produksi sendiri yaitu MASKER KEFIR.
Eiittss!! Jangan berpikir kalau ini asal buat loh yaaa... Karena alat yang digunakan higienis dan prosesnya juga sebelumnya sudah Salma pelajari dari owner - owner pro yang sudah tahu tentang dunia masker kefir ini.
Sebenarnya aku sudah tahu sejak masker kefir ini booming pertama kali, ada keinginan untuk mencobanya tapi aku ragu takutnya produkproduk yang kubeli adalah versi KW-nya. Tahu sendiri kan produk apapun di negara kita kalau lagi booming langsung deh muncul versi KW-nya yang kita nggak tahu bahan apa saja yang dipakai.
Salma ini memiliki online shop di instagram dengan nama
oldrecipe.id juga akun facebook
salma syahidah jadi makin mempermudah kamu buat order kan? ^^
Sebelum aku membahas si susu fermentasi ini, pasti banyak yang masih bertanya - tanya apa sih manfaat masker kefir ini? Masa cuma fermentasi dari susu bisa seterkenal itu?
> Masker kefir ini mengandung banyak AHA loh, gunanya untuk mengurangi keriput dan memperlambat proses penuaan juga meningkatkan collagen yang bisa mengencangkan kulit wajah. Jadi boleh banget kalau ibumu ikutan pakai biar keliatan awet muda. Hehehe
> Mengatasi masalah jerawat dan komedo di wajah.
Nah ini yang sudah aku incar dari awal! XD punya kulit sensitif apalagi berminyak membuatku nggak bisa asal pilih skincare/masker. π
> Masker kefir ini pastinya mengandung banyak bahan alami yang bisa membantu mengurangi iritasi di kulit. Biasanya iritasi ini muncul di wajah karena penggunaan cream perawatan kulit atau kosmetik yang mengandung bahan kimia lumayan banyak.
> Mengandung banyak bakteri Lactobacilli dan asam amino yang bisa mengatur keseimbangan asam dalam sel - sel kulit wajah, sebagai antioksidan yang baik buat kulit kita juga untuk pengelupasa sel - sel kulit mati sehingga kulit wajah kita terlihat lebih cerah alami. Nggak seperti cream abal - abal sejenis wallet, HN cream dan sebangsanya itu, katanya mencerahkan tapi malah mengikis lapisan kulit makanya mereka yang memakai cream itu lambat laun wajahnya akan putih kemerahan nggak wajar.
Nah...sekarang mau tahu kan bagaimana masker kefir punyaku??
Ini adalah paper bag yang dipakai oldrecipe_id saat mengirimkan masker kefirnya padaku. Kesan vintagenya sudah terlihat kan? Yups.. Salma ini setahuku menyukai vintage style & shabby chic sama sepertiku, makanya kami sering ngobrol tentang hal ini juga. XD
Di paper bag ini sudah tercantum nama instagram, facebook, nomor WA juga alamat email.
Saat dibuka, toples maskernya dilapisi bubble jadi dijamin aman sampai tujuan. Aku memilih bahan yang untuk di mix yaitu bubuk cocoa pure yang juga dibungkus dengan plastik dobel.
Coba lihat deh! Toplesnya cute kan? Ada stiker jam vintagenya, juga disertai sendok kecil untuk menakar loh!
Nah, ini dia si masker kefirnya~~
Berwarna putih susu, teksturnya super soft ditambah wanginya yang susu banget kayak es krim. >\\\<
Cara pencampurannya, taruh 1 sendok/secukupnya masker kefir ke wadah bersih lalu campur dengan bubuk cocoa pure (aku sarankan pakai sendok lainnya untuk menakar cocoa yaa) perbandingannya kalau aku 2:1 karena bubuk cocoa ini sedikit saja sudah pekat.
Lalu aduk rata sampai tercampur seperti ini. Wanginya beda lagi loh! Setelah tercampur begini seperti susu cokelat yang cokelatnya nyummy~~~ slruuupp! Pokoknya enak deh.. >__<
Cara pakai masker kefir ini sama seperti memakai masker lainnya.
> Biasakan cuci muka terlebih dahulu, saat mengeringkan wajah jangan asal yaa apalagi digosok - gosok! Tapi tempelkan handuk ke area yang basah.
> Oleskan masker kefir yang sudah dicampur dengan bubuk cocoa tadi merata ke wajah. Boleh memakai kuas atau langsung dengan jari. Kalau aku langsung dengan jari yang pastinya harus kondisi bersih yaa~
Kalau masih sisa jangan dibuang guys! Tapi oleskan saja ke tangan biar ikutan mulus.
Untuk bahan campuran ke masker kefir ini nggak harus bubuk cocoa kok! Bisa juga dengan minyak esensial, teh, kopi, greentea tapi usahakan harus organik yaa...
Untuk pemakaian awal - awal diamkan selama 20 menit dulu sampai kering lalu bilas wajah dengan air hangat untuk menghilangkan lemak susu yang menempel, lalu keringkan deh.
Setiap selesai pakai masker kefir ini wajahku pasti jadi Wangi susu hahahaha ada beberapa orang yang benci banget dengan wangi seperti ini, katanya eneg.
Oh iyaa... Saat kita pakai masker kefir ini ada reaksi tertentu yang biasa terjadi loh guys! Tiap orang berbeda.
Waktu pertama kali aku pakai, tidak ada reaksi apapun. Tapi kali kedua wajahku sedikit gatal - gatal geli gitu. Lalu hari - hari berikutnya sedikit perih/kemerahan karena memang kulit wajahku yang sensitif.
Aku memakai masker kefir ini kontinue. Sehari 1x tapi super duper tipis, nggak boleh tebal. Tapi mungkin nanti setelah ada perubahan dan wajahku sudah membaik, akan aku kurangi frekuensi pemakaiannya, bisa 1-3x seminggu.
Masker kefir ini dianjurkan harus murni tanpa dicampur apapun karena daya tahannya bisa 6-12 Bulan, jangan lupa harus disimpan di kulkas yaaa biar awet. Apalagi saat dipakai ada sensasi tersendiri karena dinginnya itu. XD
Kalau masker kefir ini sudah tercampur misalnya dengan cocoa dan lainnya, daya tahannya biasanya hanya sekitar 3 Bulan saja.
Sekarang kamu sudah tahu kan rahasiaku? Dan masker kefir ini memang lumayan ampuh di kulit wajahku loh! Ini hasil setelah sebulan pemakaian.
Bahagia banget loh setelah sekian lama aku memimpikannya akhirnya terwujud juga. Semuanya pasti butuh proses. Step by step! Intinya kita harus tetap berusaha juga berdoa karena asal semua kesembuhan itu hanya Alloh yang bisa memberikannya. ^^